Politik    Sosial    Budaya    Ekonomi    Wisata    Hiburan    Olahraga    Kuliner    Film   
Home » , , » TELUR ASIN "SOFA" KALIREJO, WIROSARI

TELUR ASIN "SOFA" KALIREJO, WIROSARI

Posted by CahNgroto.NET on Thursday, November 27, 2014

http://j.gs/5940304/telur-asin-grob

Telur asin adalah istilah umum untuk kuliner berbahan dasar telur yang diawetkan dengan cara diasinkan (diberikan garam berlebih untuk menonaktifkan enzim perombak). Kebanyakan telur yang diasinkan adalah telur itik, meski tidak menutup kemungkinan untuk telur-telur yang lain. Telur asin baik dikonsumsi dalam waktu satu bulan (30 hari).

Brebes adalah kabupaten yang dikenal sebagai sentra penghasil telur asin. Industri telur asin di Brebes cukup meluas hingga tersedia berbagai pilihan kualitas telur asin.
Namun Kabupaten Grobogan juga tidak mau ketinggalan. Di kabupaten ini, banyak juga dijumpai usaha produksi telur asin dalam skala home industri. Masing-masing produsen memiliki cap sendiri-sendiri yang biasanya dapat dilihat pada kulit telur.

Selain telur asin yang diproduksi dengan menggunakan garam pletuk Bledug Kuwu, juga banyak dijumpai telur asin dengan garam biasa. Salah satunya adalah telur asin merk "Sofa" yang diproduksi oleh Pak Yus dan istrinya, Bu Amin Rukhayati yang beralamat di Dusun Beru, Desa Kalirejo, Kecamatan Wirosari.
Telur asin Shafa ini juga yang dijual dalam Pameran Hari Pangan Sedunia (HPS) XXXIV dan Hari Nusantara XV Tingkat Propinsi Jawa Tengah yang digelar di Stadion Krida Bhakti Purwodadi, Grobogan pada 18-19 Nopember 2014 lalu.

Telur asin Sofa termasuk telur asin berkualitas, dengan ciri masir dan cita rasa asinnya relatif pas. Hanya saja, marketing produk ini masih perlu ditingkatkan lagi agar semakin meluas.*

(Grobogan Corner)

SHARE :
CNN Blogger

Post a Comment

 
Copyright © 2015 CahNgroto.NET. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Template by Creating Website and CB Blogger